Tips Agar Bisnis Tetap Eksis - Perkembangan bisnis dari waktu ke waktu mempunyai
tantangan yang selalu berbeda. Banyaknya pebisnis atau startups bermunculan,
lalu kemudian tenggelam. Kebanyakan dari mereka yang menjalankan bisnis tidak
bisa bertahan lama karena disebabkan oleh berbagai macam faktor, bisa karena
sumber daya yang belum dapat mendukung sepenuhnya atau pendapatan yang tidak
sesuai dengan pengeluaran perusahaan. Hal inilah yang mengakibatkan bisnis
mereka cepat tumbang. Berbagai macam resiko seperti ini sudah menjadi ‘menu’
khusus dikalangan pengusaha yang baru saja merintis maupun yang sudah
berkembang cukup lama sekalipun.
Sebuah perusahaan bisa tetap terus berkembang karena
adanya penjualan. Penjualan terjadi karena adanya pelanggan. Semakin banyak
pelanggan membeli produk maka pendapatan perusahaan juga akan bertambah. Namun
apa yang terjadi ketika jumlah pelanggan tidak bertambah? Mungkin ini salah
satu yang menjadi tantangan Anda saat ini.
No Customers No Sales
Tidak adanya sales, maka tidak akan ada
pendapatan. Berbagai macam strategi untuk mendapatkan pelanggan telah
diterapkan, seperti memperbanyak promosi diberbagai media iklan. Entah dengan
memberikan diskon besar-besaran atau memberikan penawaran khusus lainnya, yang
tujuannya adalah untuk menarik pelanggan sebanyak-banyaknya. Kegiatan seperti
ini tentu akan membuat banyak pengeluaran.
Mungkin sebenanrya ada cara yang lebih efektif untuk
meningkatkan penjualan, yang perlu Anda lakukan tidak harus menarik banyak
pelanggan, melainkan membuat pelanggan yang sudah ada akan terus membeli produk
Anda secara berkala. Membuat konsumen menjadi loyal adalah salah satu strategi
untuk kemajuan bisnis Anda.
Cobalah untuk tetap fokus kepada konsumen yang Anda
miliki sekarang, janganlah selalu berfikir untuk mendapatkan konsumen
sebanyak-banyaknya. Memiliki banyak konsumen memang penting, namun
mengapresiasi pelanggan sebelumnya dan menjaganya agar mereka tetap setia pada
bisnis Anda itu jauh lebih penting. Mengapa? Karena dengan adanya
konsumen yang loyal terhadap bisnis Anda itu merupakan salah satu langkah tepat
untuk kemajuan bisnis Anda kedepannya. Anda tidak harus selalu mencari
pelanggan baru.
Cobalah untuk menerapkan beberapa strategi yang bisa
dibilang sederhana dan cukup instan. Namun bisa membuat perkembangan bisnis
Anda membaik.
Buatlah sebuah percakapan di media sosial
Anda memiliki fans atau follower di media sosial? Jika
iya, mulai saat ini coba berhenti sejenak untuk mem-publish produk-produk Anda.
Cobalah mulai dari sekarang ajak mereka untuk berkomunikasi dengan Anda. Misal
dengan menyapa fans setiap waktu, mengajak untuk berdiskusi dengan bahasan
topik yang telah Anda tentukan. Aktivitas-aktivitas seperti itu sangat penting
untuk membangun hubungan yang erat pada fans Anda. Hal inilah yang nantinya
akan memancing fans lainnya untuk bergabung pada aktivitas yang telah Anda
lakukan di media sosial.
Tunjukkan bahwa Anda peduli dengan mereka (Customer)
Saat ini banyak sekali perusahaan yang memanfaatkan
media email untuk memasarkan produk mereka. Seperti yang mungkin kita tahu dari
dulu hingga sekarang metode pemasaran menggunakan email masih cukup ampuh
dijadikan sebagai alat bantu untuk berpromosi. Jika saat ini Anda telah
mempunyai database pelanggan berupa alamat email, cobalah untuk menunjukkan
bahwa Anda peduli dan perhatian dengan mereka. Kirimkanlah pesan melalui email
kepada pelanggan Anda seperti ucapan terima kasih karena mereka telah membeli
produk Anda, atau kiriman ucapan selamat ulang tahun, sangatlah membantu
menjalin hubungan Anda dengan pelanggan. Sesekali Anda juga bisa memberikan
info berupa tips dan trik yang bermanfaat. Karena email lebih bersifat personality,
maka komunikasi yang Anda bangun melalui email tersebut jauh lebih intensif
untuk membangun hubungan Anda dengan konsumen.
Membuat konsumen menjadi pelanggan setia, itu artinya
membuat penjualan Anda juga akan terus bertambah. Anda tidak harus selalu
mencari pelanggan baru. Fokus saja untuk mempertahankan pelanggan yang ada, itu
jauh lebih baik untuk mengembangkan bisnis Anda kedepannya.
Sekian artikel Masterchef tentang Tips Bisnis agar Tetap Eksis Semoga bermanfaat.
Belum ada tanggapan untuk "Tips Bisnis agar Tetap Eksis"
Posting Komentar